Tapin, 14 Oktober 2024 - Kabupaten Tapin merayakan puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-52 dengan penuh semangat dan antusiasme. Acara ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk para kader PKK, pejabat pemerintah daerah, dan masyarakat umum.
Acara dimulai dengan upacara pembukaan yang dipimpin oleh PJ Bupati Tapin M Syarifuddin Mpd, yang dalam sambutannya menekankan pentingnya peran PKK dalam pemberdayaan keluarga dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. âPKK adalah mitra strategis pemerintah dalam mewujudkan keluarga yang sejahtera dan mandiri. Melalui berbagai program dan kegiatan, PKK telah banyak berkontribusi dalam pembangunan daerah,â ujar PJ Bupati.
Ketua TP PKK Kabupaten Tapin Masrupah dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga dan terima kasih kepada seluruh kader PKK yang telah bekerja keras dan berkontribusi dalam berbagai kegiatan.
Acara peringatan HKG PKK ke-52 ini diakhiri dengan penampilan seni dan budaya dari berbagai kelompok masyarakat, yang menambah semarak dan kehangatan suasana.
Rantau,â Pemerintah Kabupaten Tapin menggelar rapat Sinkronisasi Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak dalam rangka persiapan Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH), yang merupakan...
Rantau,â Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tapin menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian dan pandangan umum fraksi-fraksi terhadap dua Rancangan...
Rantau,- Para CPNS turut serta mengikuti upacara Hari Kesadaran Nasional yang diadakan di Halaman Kantor Bupati Tapin, Kamis (17/04/2025).Pada saat dipertengahan upacara,...
Rantau,- Dalam memperingati tanggal 17 di setiap bulannya di adakanlah upacara Hari Kesadaran Nasional meski Upacara pada bulan ini tidak berjalan mulus dikarenakan cuaca...