RANTAU,- Gema Baiman (Gerakan Musholla, Masjid Barasih wan Nyaman) merupakan kegiatan yang di inisiasi oleh pemuda bakti banua yayasan Hasnur Center untuk mengajak para pemuda untuk peduli kebersihan tempat ibadah Masjid dan Musholla.
Demikian apa yang disampaikan Ardi Setiawan Kordinator program dan juga staf bidang keagamaan di bidang sosial dan keamanan yayasan Hasnur Center saat melaksanakan kegiatan kerja bakti membersihkan Masjid Nurul Falah Dulang Rantau, Sabtu (05/07).
Seperti yang diutarakan Ardi Setiawan, kegiatan Gema Baiman merupakan sebuah kegiatan rutin yang dilaksanakan inisiasi oleh pemuda bakti banua yayasan hasnur center dan dilaksanakan setiap satu bulan sekali untuk membersihkan tempat ibadah.
"Kegiatan ini baru pertama kali dilaksanakan di kabupaten Tapin, dimana sebelumnya kegiatan ini dilaksanakan di kabupaten Barito Kuala dan Kotamadya Banjarmasin," ungkapnya saat diwawancara awak media.
Ia menjelaskan, kegiatan Gema Baiman ini tidak lain untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan masjid dan musholla atau kebersihan tempat ibadah yang disekitar kita.
Rantau,– Pemerintah Kabupaten Tapin menggelar rapat Sinkronisasi Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak dalam rangka persiapan Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH), yang merupakan...
Rantau,– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tapin menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian dan pandangan umum fraksi-fraksi terhadap dua Rancangan...
Rantau,- Para CPNS turut serta mengikuti upacara Hari Kesadaran Nasional yang diadakan di Halaman Kantor Bupati Tapin, Kamis (17/04/2025).Pada saat dipertengahan upacara,...
Rantau,- Dalam memperingati tanggal 17 di setiap bulannya di adakanlah upacara Hari Kesadaran Nasional meski Upacara pada bulan ini tidak berjalan mulus dikarenakan cuaca...